Ads Here

Monday, July 22, 2019

Cara menimbulkan Self Compassion - Yuk belajar sayangi diri sendiri!

Hello Worlds!! Apakabar? Hehehe ini lanjutan dari slide aku sebelumnya ya...
Iya disana aku bahas elemen apa aja yang termasuk dalam Self Compassion dan apa aja elemen yang tidak termasuk kedalamnya.Slide sebelumnya 'Apasih Self Compassion?'
Dan slide kali ini aku akan bahas gimana sih atau aktivitas apa aja yang bisa menimbulkan Self Compassion? Disimak ya sambil minum teh / kopi ga apa kok, hehe.

Disini ada beberapa aktivitas yang bisa dilakukan. Namun perlu diingat, ini perlu proses belajar yang butuh waktu dan latihan. Jadi kalau baru pertama kali nyoba dan belum merasakan dampak apa-apa ya ngga apa-apa. Coba terus!

Tips 1:
Coba buat surat kecil tentang satu kelemahan diri kita, namun dari sudut pandang orang terdekat kita. Jadi bayangkan kita adalah orang lain yang sedang menghadapi temannya yang punya satu kelemahan tertentu dan kita mencoba untuk mengasihinya.
Coba tuliskan apa yang akan kita katakan kepada teman kita yang sedang mengalami masalah. Setelah ditulis, coba bacakan kembali dengan intonasi suara yang biasanya kamu lakukan kalau sedang berbicara dengan temanmu.

Tips 2:
Sentuhan seperti apa yg biasanya kita lakukan ke teman untuk menunjukkan rasa sayang kita? Lakukan itu kepada diri sendiri. Misalnya: beri tepukan di pundak atau punggung tangan saat kita merasa sedih, lalu bilang, "ngga apa-apa kok kalau sedih..."

Tips 3:
Mengubah kalimat-kalimat yang biasanya cenderung mengkritisi diri sendiri dengan kalimat yang lebih menyenangkan atau menenangkan. Bisa pakai sudut pandang orang lain juga seperti tips 1.
Misalnya, "kamu ga sendirian... ada aku disini. tetap semangat ya"

Tips 4:
Self-compassion break – Pertama, coba rasakan emosi yang dialami dengan netral. Kedua, sadari bahwa ini merupakan hal yang umum dialami manusia. Ketiga, pikirkan kalimat apa yang perlu kita dengar untuk mengekspresikan rasa sayang terhadap diri kita.
Misalnya, "ah, ini adalah rasa kecewa karena mendengar berita itu. namun gue ga sendiri, banyak orang yang juga akan kecewa kalau ada di posisi gue. it’s okay, semoga gue makin kuat"

Jadi kesimpulannya : Mari belajar mengasihi dan menyayangi diri kita sendiri juga. Untuk yang bekerja di bidang jasa membantu orang lain, menurut saya ini perlu dilakukan. Kita mesti siap & menyayangi diri sendiri dulu agar punya kekuatan untuk membantu orang lain :)




cr :
big thanks to myself, wiwitto, google.

No comments:

Post a Comment

Budayakan membaca, jangan copas:)