Ads Here

Monday, July 22, 2019

Apa sih Self Compassion? - Yuk belajar sayangi diri sendiri!

Menyayangi orang lain yg menderita adalah hal yg biasa kita lakukan. Kita berusaha memahami kondisinya, memahami bahwa seseorang bisa gagal & berbuat salah, tetapi kita arus tetap hangat dan peduli terhadap mereka. Namun apakah kita melakukan hal yg sama ke diri kita? Yuk belajar #SelfCompassion

Hello worlds, hehe di senin pagi ini kalian apa kabar?

Aku sih... ya harus bahagia pokoknya, apapun dan dimanapun kalian. Kalian harus tetap bahagia ya! Fighting!

Kali ini aku mau bahas suatu hal yang menurut aku penting banget lho buat di share, jadi aku baru aja dapet seperintil pelajaran tapiiiii ini penting banget buat diri kita. Yuk simak Apa sih Self Compassion?



Self Compassion merupakan salah satu cara untuk peduli dengan diri sendiri. Bahkan menurut peneliti yang melakukan banyak riset tentang ini, Dr. Kristin Neff, memiliki compassion dengan diri sendiri berarti kita menghargai & menerima kondisi kita sebagai manusia yg tidak sempurna.

Ada beberapa elemen dalam Self Compassion nih yang perlu kamu ketahui :


1. Self-Kindness vs Self-Judgement

Artinya memahami diri kita saat mengalami kegagalan atau rasa sakit akibat kegagalan, tidak mengabaikan rasa sakit atau terus-terusan mengkritisi diri.

Kita paham bahwa ketidaksempurnaan itu memang tidak bisa dihindari. Makanya kalau kita mengalami kegagalan, melakukan kesalahan... ya itu adalah hal yang wajar dilakukan sebagai manusia. Justru kalau kenyataan akan kegagalan itu diabaikan, bisa muncul dalam diri kita yang disebut stress/frustrasi.


Jadi daripada kalian mikir:

“aduh bodoh banget sih gue”,
“seharusnya gue ga kaya gitu tadi”,
“gitu aja kok ga bisa sih?”,
akan lebih baik diganti dengan,
“oke, tadi gue memang melakukan kesalahan. berarti untuk kedepannya gue harus lebih.......”
“ya itu memang salah satu kelemahan gue. besok gue harus cari cara agar kelemahan gue ini bisa diatasi dengan.....”
“gue sadar emang gue masih perlu belajar tentang itu”

2. Common Humanity vs Isolation

Artinya kita menyadari bahwa ketidaksempurnaan atau kegagalan tadi bukanlah hal yang hanya dialami oleh kita, namun seluruh umat manusia. Jadi, kamu ga sendirian kok :)

Sebelum kalian ngomong,

“kenapa sih hidup gue begini amat”,
“kayanya nasib gue ini bakal sedih terus deh”
emang ya gue ga pernah lucky. sial mulu bawaannya
“cuma gue kayanya yang ngerasain cemas kaya gini”
– bisa diganti dg,
“banyak orang yang sering ngerasain cemas kaya gue”
“gue ga aneh kok, krn ada orang lain yang kaya gini juga”

3. Mindfulness vs Over-Identification

Artinya kita secara sadar menyadari & mengobservasi pemikiran dan perasaan kita, bukannya ditekan/disangkal. Segala emosi dan pemikiran yang mungkin cenderung negatif setelah kegagalan perlu ditinjau lagi dengan netral.

Kita belajar untuk mengetahui apa yang menimbulkan pemikiran atau perasaan negatif yang muncul. Kenapa perlu sadar dengan hal ini? Supaya kita ga mikir aneh-aneh dan berlebihan yang ujung-ujungnya malah bikin kita bereaksi terlalu negatif.


Tapi, kita perlu tau juga elemen yang bukan termasuk dalam Self Compassion. Yuk kita bahas :


1. Self Pity (Mengasihani diri sendiri)

Jika kita merasa bahwa hanya kita satu-satunya orang yang menderita dan sulit melihat kondisi dengan lebih objektif.

2. Self-Indulgence (Memberikan kesenangan kepada diri sendiri)

"aduh gue lagi stress nih, jadinya gue perlu makan es krim agak banyakan supaya agak enakan". Nah ada baiknya kita seperti ini kepada diri kita gengs, hehe.
Jadi jika kita udah berusaha semampu kita, ngepush diri kita sampai limit tapi kita belum juga menemukan apa yang kita inginkan. Please sayangi diri kalian dulu okey? Kalian bisa memberi diri kalian "rewards" akan usaha yang udah kalian perjuangkan.

3. Self-Esteem (Harga diri/Penilaian terhadap diri sendiri)

Self compassion tidak berasal dari penilaian orang lain atau diri sendiri, melainkan muncul karena kita menyadari diri kita sebagai manusia.
Kita tidak perlu lebih baik dari orang lain supaya merasa lebih bahagia, namun menerima dengan baik kesalahan yang kita lakukan.

Lalu bagaimana caranya belajar melakukan Self Compassion?

Ada beberapa aktivitas yang bisa dilakukan. Namun perlu diingat, ini perlu proses belajar yang butuh waktu dan latihan.
Jadi kalau baru pertama kali nyoba dan belum merasakan dampak apa-apa ya ga apa-apa. Coba terus!

Jadi aku akan bahas di slide selanjutnya 'Cara menimbulkan Self Compassion'


Byee!!!

No comments:

Post a Comment

Budayakan membaca, jangan copas:)